Manisan Pepaya Basah dan Kering

Selamat datang para pembaca setia NamikBua. Pada postingan kali ini kita akan membahas Manisan Pepaya Basah dan Kering. Lansung saja disimak dibawah ini.



Cara membuat manisan Pepaya Kering :


  • Bahan - Bahan :
    • 1 kg Pepaya
    • 300 gram Gula
    • Kapur Sirih
  • Cara membuat :
    1. Pepaya yang telah dikupas dipotong-potong dicuci lalu
    2. Rendam dalam air kapur selama 1 malam
    3. Tiriskan dan cuci bersih
    4. Rendam dalam air mendidih selama 10 menit
    5. Tiriskan dan dinginkan
    6. Masukkan dalam wajan, ditambahkan gula dan ½ gelas air
    7. Masak sampai hampir kering
    8. Tiriskan dan jemur sampai kering

Cara membuat manisan Pepaya Basah :
  • Bahan - Bahan :
    • 1 kg buah pepaya mengkal, kupas, potong-potong
    • 1 liter air + 1 sendok makan air kapur sirih
    • 400 gram gula pasir
    • 1/4 sdt garam
    • 100 ml air
    • 1 sendok makan air jeruk nipis
  • Cara membuat :
    1. Rendam irisan papaya kedalam larutan air kapur sirih selama 2 jam lalu cuci dan tiriskan.
    2. Masak gula, garam, air sampai mendidih dan angkat.
    3. Masukkan pepaya dan biarkan atau rendam sampai 4 jam lalu tiriskan.
    4. Tambahkan air jeruk nipis kedalam larutan gula dan masak sampai kental.
    5. Masukkan irisan pepaya dan aduk-aduk sampai rata.
    6. Angkat dan biarkan semalaman sampai pepayanya manis.
    7. Manisan papaya siat disajikan

Demikianlah artikel Manisan Pepaya Basah dan Kering. Semoga dapat menambah wawasan kita dibidang kuliner dan bermanfaat untuk anda. Sekian dulu postingan kali ini, nantikan terus update dari kami.

Jika berguna bagi Anda atau mungkin bagi Sahabat dan Saudara Anda silahkan bagikan Artikel Manisan Pepaya Basah dan Kering ini dengan cara klik tombol share dibawah ini.