Resep Sweet Purple Yogurt Blend

Selamat datang para pembaca setia NamikBua. Pada postingan kali ini kita akan membahas Resep Sweet Purple Yogurt Blend. Lansung saja disimak dibawah ini.



Pada kesempatan kali ini saya akan berbagi resep minuman yang simple dan juga nikmat untuk di santap di siang hari, olahan minuman dari ubi ungu ini akan menambah ke bugaran anda di saat melakukan aktifitas di siang hari, ubi ungu juga mengandung banyak manfaat untuk tubuh kita,
salah satunya ubi ungu juga bisa digunakan untuk merawat kecantikan kulit agar penampilan selalu cerah dan cantik.
Misalnya kandungan karotenoid yang ada pada ubi ungu sangat efektif sebagai anti-aging atau anti penuaan dini karena zat ini akan bekerja melawan radikal bebas pada tubuh untuk meningkatkan imunitas. Tidak hanya itu, kandungan vitamin C yang sangat tinggi pada ubi jalar akan memproduksi kolagen dalam tubuh sehingga berperan aktif menjaga kekencangan kulit dan tidak mudah keriput.
Berikut adalah bahan bahan untuk membuat Sweet Purple Yogurt Blend :


Bahan - Bahan :
  • 100 g ubi ungu, kukus, haluskan
  • 50 g almond panggang
  • 200 ml yogurt tawar
  • 200 ml susu cair
  • 20 ml simple syrup
  • es serut secukupnya
Cara Membuat :
  1. Masukkan ubi ungu, almond panggang, yogurt, simple syrup, susu cair dan es serut ke dalam mangkuk blender.
  2. Proses hingga halus. Lalu saring. Tuang dalam gelas hidang. Segera sajikan selagi dingin.

Demikianlah artikel Resep Sweet Purple Yogurt Blend. Semoga dapat menambah wawasan kita dibidang kuliner dan bermanfaat untuk anda. Sekian dulu postingan kali ini, nantikan terus update dari kami.

Jika berguna bagi Anda atau mungkin bagi Sahabat dan Saudara Anda silahkan bagikan Artikel Resep Sweet Purple Yogurt Blend ini dengan cara klik tombol share dibawah ini.