Black Nastar

Selamat datang para pembaca setia NamikBua. Pada postingan kali ini kita akan membahas Black Nastar . Lansung saja disimak dibawah ini.



Bahan - Bahan :
  • 250 gr Gula palem
  • 100 gr Margarin
  • 200 gr Butter
  • 1 putih Telur
  • 3 kuning Telur
  • ¼ sdt Garam
  • 30 gr Tepung maizena
  • 425 gr Tepung terigu
  • 50 gr Coklat bubuk pekat
  • 25 gr Susu bubuk
Bahan isi:
    • Selai nanas secukupnya
Cara membuat :
  1. Langkah pertama, yaitu aduklah gula palem, margarin, butter, putih telur, kuning telur, dan garam menggunakan mixer dengan kecepatan rendah sampai benar-benar merata.
  2. Selanjutnya, ayak tepung maizena, tepung terigu, coklat bubuk, susu bubuk terlebih dahulu.
  3. Setelah di ayak, kemudian campurkan bahan tersebut aduk hingga rata.
  4. Kemudian tuang sedikit demi sedikit ke dalam adonan yang sudah di mixer tadi sambil diaduk rata dengan menggunakan sendok kayu besar.
  5. Setelah itu ambil adonan kira-kira 1 sdt dan pipihkan lalu beri tengahnya dengan selai nanas dan bentuk sesuai selera Anda.
  6. Setelah selesai taruh ke atas loyang. Beri jarak antara kue yang satu dengan yang lainnya.
  7. Lalu masukkan ke dalam oven, panggang dengan suhu 150 derajat celcius selama kurang lebih 20-30 menit sampai benar-benar matang.
  8. Angkat dan dinginkan sejenak lalu masukkan ke dalam toples.
  9. Resep Kue Black Nastar Enak Sekali siap disajikan.

Demikianlah artikel Black Nastar . Semoga dapat menambah wawasan kita dibidang kuliner dan bermanfaat untuk anda. Sekian dulu postingan kali ini, nantikan terus update dari kami.

Jika berguna bagi Anda atau mungkin bagi Sahabat dan Saudara Anda silahkan bagikan Artikel Black Nastar ini dengan cara klik tombol share dibawah ini.