Kepiting Saos Padang

Selamat datang para pembaca setia NamikBua. Pada postingan kali ini kita akan membahas Kepiting Saos Padang . Lansung saja disimak dibawah ini.



Bahan-bahan :
  • 4 ekor Kepiting ukuran sedang
  • 5 siung Bawang putih
  • 4 siung Bawang merah
  • 3 butir Kemiri
  • 2 bh Tomat merah ukurang kecil (kalau besar cukup pakai 1)
  • Cabe merah (sesuai selera pedas)
  • Gula dan garam secukupnya
  • Saos sambal
  • Saos tiram / kecap
  • 1 butir Bawang bombay
  • Daun prei secukupnya

Langkah Pembuatan :

1. Persiapkan kepiting :
  • Pilih kepiting yang masih hidup dan segar karena rasa dagingnya lebih manis dan empuk. 
  • Dalam kondisi masih terikat, potong capit kepiting, lalu belah badannya menjadi 2 atau 4 bagian. 
  • Lepas ikatan dan cuci bersih kepiting.

2. Siapkan bumbu (saya pake blender untuk menghaluskan bumbu, biar cepat dan lebih halus)
  • Iris bawang bombai sesuai selera 
  • Bawang merah, bawang putih, kemiri, cabe, tomat diberi sedikit air dan blender hingga halus

3. Tumis bumbu halus dan bawang bombai dengan sedikit minyak goreng hingga wangi, lalu tambahkan segelas air, gula, garam, saos sambal, saos tiram..aduk2 hingga air mendidih

4. Masukkan kepiting yang sudah dicuci bersih dan masak hingga kepiting berwarna kuning cantik,air menguap habis dan bumbu mengental.

5. Masukkan irisan daun prei, aduk2 sebentar dan matikan kompor. Pindahkan kepiting ke piring saji.

Demikianlah artikel Kepiting Saos Padang . Semoga dapat menambah wawasan kita dibidang kuliner dan bermanfaat untuk anda. Sekian dulu postingan kali ini, nantikan terus update dari kami.

Jika berguna bagi Anda atau mungkin bagi Sahabat dan Saudara Anda silahkan bagikan Artikel Kepiting Saos Padang ini dengan cara klik tombol share dibawah ini.